TGV kepanjangan dari Train à Grande Vitesse yang berasal dari bahasa perancis yang artinya kereta berkecepatan tinggi, yang merupakan kereta rel listrik kebanggaan bangsa perancis yang pada tahun 2007 lalu menembus rekor dunia untuk kereta rel listrik dengan mencapai kecepatan 574.8 km/jam.
Kereta cepat TGV ini sebenarnya adalah proyek kereta yang sudah dimulai sejak tahun 70 an oleh GEC-Alsthom dan SNCF. Dan sudah lebih dari 30 tahun telah memecahkan rekor dunia sebagai kereta rel konvensional listrik tercepat.
Walaupun sanggup dipacu hingga lebih dari 500 km/jam, tetapi kereta ini secara komersial dioperasikan pada kecepatan rata rata 320 km/jam. Untuk beroperasi pada kecepatan ini, maka dibuat disain khusus pada relnya seperti sudut lengkung / tikungan yang melebar / tidak terlalu tajam, serta menggunakan rel yang khusus digunakan seperti pada jalur kereta api berat seperti di amerika.
Perpotongan jalur dan perlintasan kereta pun dihindari guna menghindari hal hal yang tidak diinginkan. Dibuatlah ratusan jalan layang serta terowongan untuk melintasi perpotongan jalur khusus kereta cepat ini.
Hingga saat ini SNCF telah mengoperasikan sekitar 400 kereta TGV ini untuk melayani servis di seluruh jaringan kereta cepat ini. Listrik yang digunakan adalah 2 jenis yaitu 25kv AC (jalur kereta cepat) serta 1.5Kv DC (jalur konvensional di Perancis).




Tidak ada komentar:
Posting Komentar